Jika bosan dengan apel, pisang, dan anggur, Anda bisa mencoba buah kiwi untuk dikonsumsi sehari-hari. Satu porsi buah kiwi mengandung dua kali lebih banyak vitamin C dari pisang dan lebih banyak serat dari sereal. Berikut adalah beberapa fakta menarik seputar nutrisi buah kiwi, seperti dilansir oleh App for Health.
1. Buah kiwi mengandung banyak serat yang terlarut dalam air dan penting untuk menjaga kesehatan jantung. Tak hanya itu, buah kiwi juga baik untuk menjaga kesehatan pencernaan dan menurunkan tingkat kolesterol.
2. Serat dalam buah kiwi juga membantu menurunkan dan menjaga tingkat gula dalam darah. Buah kiwi tak akan membuat tingkat gula darah naik seperti buah lainnya. Ini tentu sangat berguna bagi penderita diabetes.
3. Sebuah penelitian di Rutgers University mengungkap bahwa buah kiwi mengandung lebih banyak nutrisi dibandingkan 21 buah lain yang sering dikonsumsi masyarakat.
4. Selain vitamin C, dalam buah kiwi juga terdapat berbagai macam zat antioksidan yang membantu menangkal radikal bebas dan zat kimia lain yang bisa menyebabkan kanker.
5. Kiwi kaya akan magnesium, nutrisi yang baik untuk memberikan asupan energi tubuh.
6. Buah kiwi juga mengandung lutein yang melindungi kesehatan mata, serta karotenoid yang menjaga jaringan mata dari radikal bebas.
7. Tekanan darah sering naik? Mengonsumsi kiwi akan membantu Anda menurunkan tekanan darah. Ini karena di dalam kiwi terdapat potasium yang bisa memenuhi kebutuhan Anda sehari-hari.
Itulah beberapa fakta unik mengenai nutrisi yang terkandung dalam buah kiwi. Jangan hanya mengonsumsi apel atau pisang, sesekali konsumsi juga kiwi untuk mendapatkan nutrisi hebat di dalamnya!
0 Response to "7 Fakta menarik tentang nutrisi buah kiwi"
Posting Komentar