Kayu Manis


Kayu manis atau yang sering disebut cinnamon ini banyak digunakan sebagai campuran dalam makanan dan dijadikan sebagai pengharum ataupun penguat rasa pada minuman, dan bisa ditemukan di Pulau Jawa dan Sumatera. Bukan hanya memiliki rasa yang manis, namun rupanya jenis kayu ini juga mampu memberi banyak manfaat bagi kesehatan tubuh Anda
.
Kayu manis ini memiliki beberapa manfaat kesehatan bagi tubuh Anda, dan dikenal sebagai salah satu rempah-rempah tertua yang dikenal manusia. Konon katanya kayu manis dijadidikan obat herbal untuk meningkatkan nafsu makan dan mengatasi masalah pencernaan.

Berikut beberapa khasiat lain kayu manis:

Kayu Manis Mampu Mengurangi Risiko Diabetes
Sebuah penelitian yang dilakukan di Pakistan dan Amerika Serikat, mengemukakan bahwa kayu manis memiliki kandungan chalconoids di dalamnya, suatu senyawa kimia yang mampu meningkatkan dan memperbaiki kesehatan Anda. Kandungan tersebut tentu saja berfungsi untuk melindungi tubuh Anda dari serangan penyakit. Kayu manis dipercaya dapat membantu mencegah tingginya tingkat glukosa dalam darah yang dapat menyebabkan penyakit jantung dan ginjal.

Sebagai Obat Jamur dan Anti Bakteri
Chalconoids yang dikandung dalam kayu manis juga dapat mengobati berbagai macam infeksi, karena chalconoids dikenal sebagai antijamur dan antibakteri.

Kayu Manis Dapat Mengatasi Radang Sendi
Sebuah penelitian yang dilakukan di Universitas Kopenhagen menunjukkan bahwa jika Anda mencampurkan racikan kayu manis dengan sedikit madu, maka campuran tersebut akan menjadi obat herbal yang mampu mengatasi masalah radang sendi.

Kayu Manis Dapat Mengatasi Flu dan Pilek
Flu dan pilek kadang dianggap remeh oleh kebanyakan orang, namun flu nampaknya dapat menghambat aktivitas Anda sehari-hari dan membuat mood menjadi rusak. Tapi tenang, banyak obat tradisional yang dapat digunakan untuk menyembuhkan flu dan pilek, salah satunya adalah kayu manis. Jika Anda sedang mengalami flu, cobalah untuk menaburkan bubuk kayu manis diatas sarapan Anda, atau gunakan kayu manis sebagai pengaduk teh hangat Anda.

Satu hal yang sangat penting untuk diingat yaitu dengan memperhatikan dosis atau jumlah kayu manis yang dikonsumsi. Tidak semua orang memiliki sistem kekebalan tubuh yang sama, ada beberapa orang yang alergi dengan kayu manis, dan penggunaan yang berlebihan dapat menyebabkan sakit kepala. Untuk penderita diabetes, sebelum menggunakannnya sebaiknya lakukan konsultasi terlebih dahulu kepada dokter, karena kayu manis dapat mengganggu kinerja obat diabetes.


0 Response to "Kayu Manis"